Kunci Jawaban Uji Kompetensi BAB 2 dan 3 PKN Kelas 11 kurikulum 2013

Uji kompetensi  BAB 2 Buku Paket PKN Kelas 11 Kurikulum 2013

1.      Pasal 25 A UUD 1945 menjelaskan bahwa Indonesia adalah Negara Kesatuan Republik Indonesia merupakan sebuah negara kepulauan yang batas dan haknya ditetapkan Undang-Undang. Walaupun  negara kepulauan, Indonesia tetap menjadi satu kesatuan NKRI yang utuh dan berciri Nusantara.

2.      Batas-batas wilayah Indonesia sebelah utara meliputi Malaysia dan wilayah laut Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam dan Filipina. Di sebelah barat Indonesia berbatasan laut dengan India. Di sebelah timur Indonesia berbatasan langsung dengan Papua Nugini dan berbatasan laut dengan Papua Nugini. Di sebelah selatan Indonesia berbatasn langdung dengan Timor leste dan berbatasan laut dengan Australia.

3.      Pengelolaan alam Indonesia belum maksimal karena belum mensejahterakan rakyat. Hanya rakyat Kalimantan saja yang sudah merasakannya. Bahkan seringkali warga atau masyarakat yang tinggal di dekat pertambangan hidup menderita.

4.      Bermakna bahwa setiap orang Indonesia asli dan orang lain yang disahkan dengan undang-undang adalah warga negara Indonesia. Semua orang yang bertempat tinggal di Indonesia adalah penduduk. Dan hal-hal yang mengenai warga negara dan penduduk diatur dalam undang-undang.

5.      Adalah bahwa setip manui bebas memilih agamanya, meaksanakan ajaran agamanya dan kepercayaannya tanpa ada paksaan.

6.      Agar hubungan antar orang-orang umat beragama semakin erat.

7.      Sistem pertahanan dan keamanan Indonesia adalah bersifat semesta.

a.       Kerakyatan, yaitu orientasi pertahanan dan keamanan negara diabdikan oleh dan untuk kepentingan seluruh rakyat.

b.      Kesemestaan, yaitu seluruh sumber daya nasional didayagunakan bagi upaya pertahanan.

c.       Kewilayahan, yaitu gelar kekuatan pertahanan dilaksanakan secara menyebar.

8.      Bela negara penting dilakukan oleh setiap warga negarauntuk mempertahankan wilayah dan kemerdekaan bangsa Indonesia.

Uji Kompetensi BAB 3 hal 91 Paket PKN kelas 11 Kurikulum 2013

1.      Demonstrasi adalah suatu sistem pemerintahan dimana pemimpin berdasarkan dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

2.      Macam-macam demokrasi  :

1)      Berdasarkan penyaluran kehendak rakyat

-          Demokrasi langsung

Sistem demokrasi yang mengikutsertakan atau melibatkan seluruh rakyat yang dilakukan secara langsung dalam membicarakan atau menentukan urusan negara.

-          Demokrasi tidak langsung

Rakyat menyalurkan aspirasinya secara tidak langsung melainkan wakil rakyat.

2)      Berdasarkan prinsip Ideologi

-          Demokrasi liberal

Sistem demokrasi yang menekankan kepada kebebasan individu yang sering mengabaikan kepentingan umum.

-          Demokrasi rakyat

Demokrasi yang didasari dari paham sosialisme dan komunisme yang mengutamakan kepentingan negara dan umum.

-          Demokrasi pancasila

Demokrasi yang bersumber dari tata nilai sosial dan budaya.

3.      Soko guru demokrasi universal adalah pondasi untuk membangun suatu tatanan demokratis. Hal ini menjadikan penilaian sejauh mana demokrasi disuatu daerah berhasil ditegakkan.

4.      Demokrasi pancasila memberikan, memfasilitasi dan mendukung otonomi daerah. Memiliki sistem rule of law. Sistem hukumnya bersifat adil, bebas, peradilan yang merdeka tanpa diskriminasi.

Demokrasi liberalisme mengacu pada kebebasan manusia dalam mengaktualisasikan demokrasi selalu dilandaskan  kepada kebebasan individu atas segalanya.

5.      Normatif

Secara normatif kita sudah memenuhi kriteria sebagai negara demokrasi. Semua konstitusi yang pernah berlaku.

Empirik

Demokrasi yang diwujudkan dalam dunia politik praktis. Buktinya

a)      Pemerintahan masa revolusi kemerdekaan RI

b)      Pemerintahan parlementer

c)      Pemerintahan demokrasi terpimpin

6.      Prinsip-prinsip yang perlu dilaksanakan untuk mewujudkan negara demokratis :

a.       Menyelesaikan perselisihan dengan damai dan secara melembaga

b.      Menjamin terselenggaranya perubahan secara damai dalam suatu masyarakat

c.       Menyelenggarakan pergantian pimpinan secara teratur

d.      Membatasi pemakaian kekerasan sampai minimum

e.       Menjamin tegaknya keadilan.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment