Kuliah di Magelang Kenapa Tidak

Kuliah di Magelang Kenapa Tidak


Mungkin Magelang tidak seterkenal jogja, bandung, semarang atau kota-kota lain dengan universitas ternama mereka. Namun, Magelang juga cocok buat kamu menempuh pendidikan perguruan tinggi. Berikut keuntungan kuliah di Magelang menurut Agungpsp :
1.     Universitas Negeri
Magelang juga punya lo universitas negeri yaitu Universitas Tdar (UNTIDAR). Awalnya Untidar adalah universitas swasta ternama di Magelang, namun sejak tahun 2014 Untidar telah terdaftar menjadi salah satu PTN di Indonesia. Karena ini merupakan PTN baru maka peluang kamu untuk masuk baik melalui jalur SNMPTN ataupun SBMPTN terbuka lebar.
2.     Universitas Swasta
Di Magelang banyak terdapat perguruan tingi dan sekolah tinggi swasta seperti STMIK Bina Patria yang lokasinya ada di depan gapura Untidar. Ada juga Universitas Muhammadiyah Magelang (UMM) yang memiliki  2 kampus dan berlokasi strategis dan banyak  sekolah tinggi lain dan kamu bisa search di pak google.
3.     Lokasi Strategis
Magelang memiliki lokasi yang strategis karena terletak di jalur utama penghubung Semarang dengan Jogja. Sehingga menjadikan Kota Magelang memiliki pertumbuhan ekonomi yang pesat.
4.     Berhawa Sejuk
Magelang memiliki udara yang cukup sejuk dan segar karena berada di cekungan antara 5 gunung. Yaitu gunung merapi, merbabu, andong, sumbing dan perbukitan menoreh. Hal ini menjadikan Kota Magelang merupakan satu-satunya kota yang dikelilingi 5 gunung di Indonesia bahkan di dunia. Bahkan kamu juga bisa melihat 3 gunung kembar Merapi-Merbabu, Sumbing-Sindoro dan Andong-Telomoyo.
5.     Kota yang Bersih
Magelang memiliki lingkungan kota yang bersih, bahkan setiap tahun selalu memperoleh penghargaan kota adipura sehingga didirikan monumen adipura kencana di kota ini. Selain itu, pada tahun 2017 ini Kota Muntilan yang berada di Magelang juga memperoleh penghargaan bergengsi ini.
6.     Murah
Di Magelang serba murah dari kost,kontrakan hingga makanan-makanan di sini. Jadi kalau mau irit kuiiah di Magelang aja.
7.     Wisata Hits
Magelang memiliki peninggalan sejarah yang menjadi ikon bagi Indonesia yaitu Candi Borobudur. yap, candi budha terbesar di dunia ini berada di Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Banyak juga wisata-wisata yang dijadikan lokasi syuting film seperti  Gereja Ayam dan Punthuk setumbu (AADC 2), Top selfie kragilan (Promise) ada juga AKMIL (Doea Tanda Cinta). Banyak juga wisata-wisata hits lainnya seperti punthuk sukmojoyo, punthuk mangir gunung payung, bukit rhema, ketep pass, kali bening dan masih banyak lainnya.

Nah itulah ketujuh alasan mengapa kamu harus memilih Magelang sebagai tujuan menempuh pendidikan tinggi.

Comments

Popular posts from this blog

Contoh Argumentative Essay tentang Abortion

Contoh PKM GAGASAN TERTULIS

KELEMAHAN, KELEBIHAN, DAN STUKTUR PEMBELAJARAN DARI KURIKULUM TAHUN 1947, 1968, 1975, 1984, 1994, DAN KURIKULUM 2004